Sabtu, 31 Desember 2011

jangan ambil sahabat-sahabatku...

Krisis sahabat......

selama libur ini aku merasa sad..
Baru ngerasain kalau sahabat-sahabat yang dulu adalah teman untuk berbagi dan temen jalan yang gak ada batasan waktu untuk menghabiskan waktu bersama ku sekarang sudah tidak ada lagi...
Mengajak mereka, mengunjungi mereka sekarang jadi sungkan kenapa??? karena sekarang sudah ada orang asing (menurut ku) yang miliki mereka.....
ngajak jalan harus izin dulu...dan seringnya tidak diizinkan... =(
Mengunjungi rumah mereka, untuk bercerita, tertawa dan curhat-curhatan, sudah tidak sebebas dulu karena orang asing itu....
Masyaallah... kok jadi ngerasa gak punya sahabat lagi ya...kok ngerasa sahabat-sahabatku dicuri begini ya....

jadi melow dech.....
jadi ngerasa sendiri gini.....

Egois muncul : aku mau teman-temanku kembali...hiks...

tapi bisikan hati membantah : halow...harusnya kamu bahagia donk melihat teman-teman kamu bahagia..harusnya kamu seneng donk.. ngeliat temen-temen sudah ada yang memperhatikan dan menyayangi...

yaah sudahlah.... =D
life must go on.....
hilang satu cari seribu... bisa apa?????


<3 I MISS YOU ALL MY BEST FRIENDS....... <3

Kamis, 29 Desember 2011

kembalikan arti cinta yang kupahami.......


Sebut si fulan yang belakangan ini selalu muncul dalam benak dan fikiran ini...
Masyaallah....kenapa???
Gak jelas sebab musababnya..yang pasti dia saat ini jadi topik utama fikiran ini...
Tak bisa dikendalikan...
Masyaallah ini nafsu.. setan yang bermain.....
Entah kenapa...
Tanpa sadar saat menyalahkan komputer dan mengaktifkan inet...yang pertama dibuka adalah blog itu...
Blog yang bikin hati nangis saat membaca... aku juga bingung apakah karena tulisannya yang nusuk atau karena penulisnya...
Ya Allah perasaan apa ini...
Perasaan yang 13 tahun silam pernah muncul dan hilang begitu saja tapi baru-baru ini muncul lagi dan dengan orang yang berbeda.....
Aku mengenal fulan sudah 13 tahun lalu...
Dia adalah sahabat dari seseorang yang saat itu aku sangat suka...cinta monyet.... =D
Kami termasuk orang asing saat itu..aku hanya kenal nama saja...
Dan sungguh aku termasuk yang gak suka dengan beliau karena menurut penilaianku beliau termasuk gila tampil...mau selalu eksis...kalau julukanku untuknya adalah "banci tampil" ups maaf kalau seandainya kasar...
setiap ada pemilihan ketua apapun beliau selalu maju mengajukan diri... walaupun harus ku akui dia termasuk manusia cerdas dan supel...tapi itu tak merubah ketidaksukaanku terhadapnya...


Akhirnya sejak itu gak akan aku ikuti organisasi yang didalamnya ada si fulan...pokoknya sebisa mungkin aku menghindar untuk berhubungan dengan si fulan...parah bgt yah...hahahahha
Setelah lulus, akupun pisah dengan si fulan.....

Tahun 2004, saat itu friendster sedang naik daun..dan akupun bergabung menjadi membernya..tiba-tiba si fulan add friend...ku approve-lah dia...
Keesokkan harinya si fulan mengirimkan testimonialnya ke aku dan akupun kaget wah ternyata dia masih ingat aku...
Sejak itu aku sering membaca tulisan-tulisannya di blog milik friendster...dan subhanallah isinya membuat aku berdecak kagum....

Sejak saat itulah aku mulai sedikit kagum dengannya...

Saat aku bekerja di salah satu instansi pendidikan, aku bertemu dengan sesama alumni smu. tapi dia berada jauh dibawahku. Kami dekat dan akhirnya kamipun sering curhat2an sampai kami ceritakan tentang seseorang yang spesial dihati...hahahahahaha....ABG bgt ye....

Ternyata dia menyukai si fulan...kagetlah aku.....ternyata berdasarkan cerita temanku ini si fulan termasuk yang sangat aktif di rohis, sampai luluspun si fulan masih sering datang untuk megang mentoring...
Tambah kagumlah aku....

Sejak saat itu ketidaksukaanku kebencianku terhadapnya hilang terbawa angin tak berbekas.... yang tumbuh adalah kekaguman dan kekaguman...

Sampai suatu hari saat teman2 smpku mengadakan acara buka puasa bareng di sebuah rumah makan besar di depok...tanpa sengaja akupun bertemu dengan si fulan....Diapun sedang mengadakan buka puasa bersama teman2nya...masyaallah.....gak disangka gak diduga....

2011 awal,saat teman2 smuku ingin mengadakan reuni..akupun masuk kedalam keanggotaan panitia reuni...
Si fulan datang dan sendirian...
Hati berdebar tak tentu...inginnya menghindar dan menghindar darinya...
Sampai dipenghujung acara kami semua foto bersama..Aku sebagai panitia mengangkat pot besar yang mengahalangi pemandangan saat foto nanti... Ternyata si fulan berdiri di depanku..Akupun memberanikan diri meminta tolong kepadanya.. Diapun menolongku tanpa sadar tangannya menyentuh tanganku..Akupun dengan refleks menghindar....Astaghfirullohal'adziim....
Seperti biasa, sifatnya yang dulu aku benci muncul lagi yaitu banci tampil..masyaallah..kufikir sudah sembuh...

Reunipun selesai... Dan kamipun tidak bertemu lagi...
Tapi kebiasaan buruk untuk membuka blog dan membacanya tidak bisa hilang dariku....

Maafkan aku ya Allah.....
Aku sadar aku sudah zinah hati dan fikiran....
Akhirnya akupun sudah tidak buka2 lagi blognya dan akupun mengunfollownya di twitterku....
Kehidupanku normal kembali...Tanpa cinta yang lebay tanpa nafsu yang alay....Karena hari-hariku waktu-waktuku dihabiskan dengan pekerjaan..

Di penghujung tahun 2011 ini di saat asa,doa,target dan harapan awal tahun 2011 tidak tercapai.. Dan disaat satu persatu sahabat-sahabat terbaikku meninggalkanku untuk memulai hidup yang baru dengan pasangannya masing-masing, kebiasaan burukku muncul kembali..
Keinginan untuk membuka blognya tumbuh lagi..
Perasaan yang sudah tidur bangun lagi....masyaallah....

Ya Allah maafkan hati ini...
Karena telah menduakanMu...........
Aku tidak mau begini...
Bantu aku untuk menetralisasi kembali perasaan ini...........
Kembalikan lagi Arti cinta yang ku pahami..... yaitu :

“CINTA adalah saat aku patuh terhadap-Mu, meski aku tak melihat,tidak mencium atau tidak meraba-Mu, tapi aku patuh karena aku merasa akan hadir-Mu. Sebab CINTA bukan indera, tapi adalah rasa.”
“CINTA adalah saat aku takut akan amarah-Mu ya Allah, dan takut jika Kamu meninggalkanku. Takut jika Kamu tak menyukaiku lagi. Lalu aku mencari-cari alasan untuk selalu dekat denganMu,
“CINTA adalah aku menyimpan segala harapan pada-Mu ya Allah dan tidak pada yang lain. Engkau tidak mendua dalam harapan, dan demikian selamanya. Cinta adalah saat aku setia menjadi budak-Mu ya Allah, yang hidup dan mati untuk Mu Ya Allah. Engkau berusaha sekerasnya agar aku diakui, hanya sebagai hamba yang soleha.”

Aamiin....
Semoga perasaan semu yang tidak boleh ada ini bisa cepat menghilang dari hati ini....
ku mohon Ya Allah.........Bantu aku untuk kembali kepada Mu............


ya allah maafkan hamba.....

Minggu, 16 Oktober 2011

Ta'aruf vs pacaran...... hmm

Mengapa Memilih Taaruf daripada Pacaran ?

Pertama , ta’aruf itu sebenarnya hanya untuk penjajagan sebelum menikah . Jadi kalau salah satu atau keduanya nggak merasa sreg bisa menyudahi ta’arufnya. Ini lebih baik daripada orang yang pacaran lalu putus. Biasanya orang yang pacaran hatinya sudah bertaut sehingga kalau tidak cocok sulit putus dan terasa menyakitkan. Tapi ta’aruf, yang Insya Allah niatnya untuk menikah Lillahi Ta’ala, kalau tidak cocok bertawakal saja, mungkin memang bukan jodoh. Tidak ada pihak yang dirugikan maupun merugikan. 

Kedua , ta’aruf itu lebih fair. Masa penjajakan diisi dengan saling tukar informasi mengenai diri masing-masing baik kebaikan maupun keburukannya . Bahkan kalau kita tidurnya sering ngorok, misalnya, sebaiknya diberitahukan kepada calon kita agar tidak menimbukan kekecewaan di kemudian hari. Begitu pula dengan kekurangan-kekurangan lainnya, seperti mengidap penyakit tertentu, enggak bisa masak, atau yang lainnya. Informasi bukan cuma dari si calon langsung, tapi juga dari orang-orang yang mengenalnya (sahabat, guru ngaji, orang tua si calon). Jadi si calon enggak bisa ngaku-ngaku dirinya baik. Ini berbeda dengan orang pacaran yang biasanya semu dan penuh kepura-puraan. Yang perempuan akan dandan habis-habisan dan malu-malu (sampai makan pun jadi sedikit gara-gara takut dibilang rakus). Yang laki-laki biarpun lagi bokek tetap berlagak kaya traktir ini itu (padahal dapet duit dari minjem temen atau hasil ngerengek ke ortu tuh). 

Ketiga , dengan ta’aruf kita bisa berusaha mengenal calon dan mengumpulkan informasi sebanyak-banyaknya dalam waktu yang sesingkat-singkatnya . Hal ini bisa terjadi karena kedua belah pihak telah siap menikah dan siap membuka diri baik kelebihan maupun kekurangan. Ini kan penghematan waktu yang besar. Coba bandingkan dengan orang pacaran yang sudah lama pacarannya sering tetap merasa belum bisa mengenal pasangannya. Bukankah sia-sia belaka? 

Keempat , melalui ta’aruf kita boleh mengajukan kriteria calon yang kita inginkan . Kalau ada hal-hal yang cocok Alhamdulillah tapi kalau ada yang kurang sreg bisa dipertimbangan dengan memakai hati dan pikiran yang sehat. Keputusan akhir pun tetap berdasarkan dialog dengan Allah melalui sholat istikharah. Berbeda dengan orang yang mabuk cinta dan pacaran. Kadang hal buruk pada pacarnya, misalnya pacarnya suka memukul, suka mabuk, tapi tetap bisa menerima padahal hati kecilnya tidak menyukainya. Tapi karena cinta (atau sebenarnya nafsu) terpaksa menerimanya. 

Kelima , kalau memang ada kecocokan, biasanya jangka waktu ta’aruf ke khitbah (lamaran) dan ke akad nikah tidak terlalu lama . Ini bisa menghindarkan kita dari berbagai macam zina termasuk zina hati. Selain itu tidak ada perasaan ”digantung” pada pihak perempuan. Karena semuanya sudah jelas tujuannya adalah untuk memenuhi sunah Rasulullah yaitu menikah. 

Keenam , dalam ta’aruf tetap dijaga adab berhubungan antara laki-laki dan perempuan . Biasanya ada pihak ketiga yang memperkenalkan. Jadi kemungkinan berkhalwat (berdua-duaan) kecil yang artinya kita terhindar dari zina. Nah ternyata ta’aruf banyak kelebihannya dibanding pacaran dan Insya Allah diridhoi Allah. 

Jadi, …kita mau mencari kebahagian dunia akhirat dan menggapai ridhoNya atau mencari kesulitan, mencoba-coba melanggar dan mendapat murkaNya?

Senin, 12 September 2011

Cerita dibalik peristiwa WTC 11 sept 2001

 Jadi teringat peristiwa WTC yang menghebohkan dan menfitnah islam itu terjadi karena waktunya bertepatan dengan sidang tugas akhir kuliah pertamaku yang D1 itu...waktu itu tanggal 11 September 2001 inget bgt dech dalam ingatan.... Karena peristiwa itu, islam di cap teroris sampe sekarang, karena peristiwa itu juga osama bin laden di fitnah secara keji....padahal fakta membuktikan saat terjadi peristiwa tsb 4000 orang yahudi yang bekerja di gedung tersebut mengambil libur....ternyata eh ternyata itu semua adalah konspirasi zionist dengan USA...masya4wl....nich aku dapat kiriman fakta2 tentang peristiwa WTC dari teman.
***

Sebenarnya, peristiwa pengeboman 9/11 Wall Trade Centre itu rekayasa Zionist demi untuk mencap Islam teroris. Ada beberapa bukti bahwa penghancuran WTC 9/11 itu bukan dilakukan oleh umat Islam:

1. Menurut banyak pakar bidang congcrete (baja), tidak mungkin sebuah pesawat bisa menghancurkan gedung yg dibuat dari baja, namun mereka meyakini bahwa gedung WTC itu di 'demolished'(dihancurkan pakai bom yg diletakkan di dasar bangunan dan itu dibuktikan oleh:
a. teori demolition, bahwa bangunan kongkrete baja hanya akan hancur jika di bom pada dasar bangunan, kalaupun dibakar, maka diperlukan suhu yg sangat dahsyat yg tidak mungkin hanya berasal dari satu pesawat yg terbakar.
b. Semua saksi peristiwa itu mendengar bunyi explotion, lama setelah pesawat terbakar, dan berasal dari dasar bangunan, terbukti saksi terakhir yg berhasil selamat menyatakan bahwa ia mendengar bunyi ledakan dan getaran yg bgt kuat dari lantai underground.
c. Seorang jurnalist sempat mengambil foto dasar bangunan yg hancur, dan ia melihat dengan jelas juga menfotonya, bahwa baja utama di dasar bangunan terpotong menyamping, yg menunjukkan cara untuk mendemolish bangunan sehingga tidak jatuh kesamping dan ini juga sesuai dengan teori demolition (penghancuran). Namun polisi segera menutup tempat itu agar journalist bebas tidak bisa masuk.
d. menurut teori demolition, bangunan yg dihancurkan akan menghasilkan debu (dust) yg begitu hebat, dan itu terbukti saat WTC hancur berantakan, sementara, kalau hasil pembakaran sebuah pesawat, itu hanya menghancurkan sisi bangunan tanpa mampu untuk meluluhlantakkan kongkrete baja yg terbentuk seperti ‘column’.
e. Sebuah bangunan baja yg ditembusi pesawat itu, bagaikan sebuah jaring besar yg kemudian ditabrak oleh benda kecil sehingga hanya akan menghacurkan wilayah sekitar itu saja.

2. Pesawat yg digunakan untuk menghacurkan WTC ada keanehan. Menurut pakar pesawat USA, pesawat jenis Boeing 727 yg dipakai saat itu sepatutnya jika dilihat dari bawah itu bentuknya 'flat' atau rata, namun hasil foto ternyata pesawat itu punya 'momong'di bawah perutnya, yg diyakini berisi bom pembakar. Aneh, jika dikatakan pesawat itu dibajak, dan pembajaknya sempat mengikat bom pada badan bawah pesawat. Satu-satunya jenis pesawat yg punya ‘momongan’ diperutnya adalah pesawat yg dimiliki oleh Angkatan Udara Amerika

3. Hasil foto (yg direply secara pelan-pelan) menunjukkan bahwa pesawat sudah meledak sejak hidung pesawat menyentuh gedung WTC, artinya dihidung pesawat sudah dipasang bom, dan lagi-lagi tidak mungkin pembajak sempat melakukan hal itu. Padahal pesawat hanya akan meledak saat engine nya meledak, dan itu terletak sejajar dengan sayap, atau benar-benar ditengah badan pesawat dan tidak akan mungkin meledak saat hidung pesawat baru menyentuh.

4. Kawasan WTC adalah kawasan yg tingkat security tertinggi yg jika ada pesawat yg melintas, maka pihak inteligen amerika sangat mengetahui keberadaanya dan siap kapan saja untuk menghancurkannya, anehnya hari itu, pihak security amerika tidak melakukan apa-apa, alias membiarkan.

5. Seorang wanita yg suaminya menjadi korban pada hari itu, menyatakan keanehan terhadap data visa yg dikatakan sbg para pembajak. Katanya, aneh, jika seluruh pembajak bisa memasuki wilayah amerika beserta visa, sementara setelah diteliti semua mereka memiliki kekurangan identitas pada formulir visa mereka. Ada yg tidak memiliki alamat di amerika, ada yg tidak punya nama, ada yg tidak punya tujuan. kata wanita itu, kalau hanya satu orang, mungkin bisa terjadi, artinya 'by luck' dia bs mendapatkan visa amerika, tapi yg terjadi seluruh pembajak punya data yg tidak lengkap, sehingga hal itu diyakininya sebagai suatu konspirasi.

6. Hari itu, diyakini, lebih 4000 warga yahudi yg bekerka di WTC selamat, karena tidak masuk kantor, sebuah tanda tanya besar bagi masyarakat Amerika.

7. Cukup diyakini bahwa ternyata para pembajak pesawat itu sudah terlebih dahulu dipenjarakan dan kemungkinan besar telah dibunuh setelah peristiwa 9/11. Bahkan sempat beredar berita, bahwa pembajak yg sudah dituduh melakukan pemboman, ternyata masih hidup, namun ia segera dibunuh.

8. Khusus untuk penghancuran Pentagon yg katanya juga hasil pembajakan pesawat yg diarahkan ke Pentagon, seluruh jurnalis bebas amerika menyatakan bahwa itu kebohongan, karena tidak ada bekas pesawat yg hancur di gedung pentagon tersebut. Yg ada hanya satu blok bangunan yg sedang diperbaiki terbakar.

9. Kesimpulan menurut analisis para pakar politik independent, kejadian 9/11 hanyalah rekayasa pemerintah amerika untuk mendapatkan legitimasi melakukan invasi ke Iraq, yang tujuan utamanya hanyalah menguasai minyak iraq, dan ini memang tujuan Israel, selain untuk menginvasi negara Islam lainnya, seperti Iran dan Syiria. Dan menurut warga Amerika, America was hijacked by Zionist, terbukti bahwa Ariel Sharon menyatakan dengan bangganya paska 9/11 bahwa “ we control America”.

Jadi, cukup jelas kalau umat Islam benar-benar dikorbankan demi untuk nafsu zionist. 'Wamakaru, wamakarallah, wallahu khairul maakirin', semoga bukti ini akan terungkap dan disadari oleh semua penduduk dunia.
serapat-rapatnya bangkai di sembunyikan pasti suatu saat akan kecium bau busuknya...
sepintar-pintarnya tupai melompat di atas pohon pasti suatu saatpun akan jatuh juga...
Kebenaran itu selalu menang melawan kejahatan....
zionist laknattulloh.....

Minggu, 11 September 2011

kabar membahagiakan tapi juga bikin sedih...

Hari ini seeenneeennggg banget..karena sahabatku saat smu datang main kerumah...
dah lama banget gak ketemu...
satu hal dari dia...dia gak berubah sama sekali maksudnya postur badannya...masih segitu gitu aja....
Saat smu aku memiliki 3 sahabat..yaitu dini en desti...
mereka yang dengan rela hati mendengar keluh kesah,curhatan tentang apapun sampai curhatan cinta monyet aku...qiqiqiqiqi..kalao inget dulu jadi malu sendiri...

saat smu dulu kita suka menghayal masa depan...gimana yach nanti kalau udah gede..sampe2 mikirin kira2 siapa yach yang bakal nikah duluan....

setelah lulus kita kuliah ditempat yang berbeda-beda,yang paling jauh tuh desti..dia kuliah di jogja tapi walaupun begitu aku masih sering kontak2an dengan dia melalui surat..hahahaha..jadul yach tapi itulah yang bisa digunakan saat tahun 2001....gak kaya sekarang ada facebook, twitter or jejaring sosial yang lain...

tapi aku dan dini masih sering berhubungan tuh saat kuliah bahkan aku suka main ke kampusnya...
kami masih tuh sering curhat walau jauh,kebanyakan curhatan tentang sesorang...qiqiqiqi
si desti dengan brownieznya or si dini dengan pacarnya yang anak teather...bahkan aku jadi kenal dengan pacarnya loh..
diantara kami bertiga yang pacaran tuh cuma dini...dan ini terbukti bahwa yang nikah duluan yah beliau....

walaupun nikahnya bukan dengan pacarnya....

ups kok ngalor ngidul sich...hmm...back to cerita semula yah...
teman smuku yang main kerumah bernama desti...
kami ngobrol kesana kemari....sampailah saat dia mengatakan tujuannya main kerumah yaitu ingin mengantar undangan....waw..seneng sih tapi sedikit sedih..ini berarti tinggal aku yang masih single...hiks...
desti akan nikah tanggal 15 bulan ini digereja immanuel...ups aku belum cerita yach...iya diantara kami bertiga destilah yang berbeda agama dengan aku dan dini...
calon suaminya adalah kakak tingkat saat kuliah...mereka dipertemukan melalui jejaring sosial facebook...
emang dasar jodoh yah...krn berdasarkan cerita desti, calon suaminya itu baru putus dari tunangannya...
dan yang paling mengagetkan lagi, calon suaminya ternyata teman dari laki-laki yang menjadi pujaan hatinya saat kuliah...hahahahaha lucu dech...
aku cuma bisa mendoakan sahabat-sahabatku supaya mereka bahagia dengan keluarga kecilnya dan langgeng sampe nenek kakek...amin...

nah pertanyaan yang sama yang diajukan dini ke aku, dan destipun menanyakan itu,eha kapan???
hhhhffffff.....narik naaapaaasss seedaalaam-dalamnya...dan dengan biasa ku jawab "doakan aku cepet nyusul aja yach"...dengan pasang muka senyum..senyuuumm..semanis-manisnya....padahal di hati...hiks...=D ups salah expresi yah...hehehehehe...harusnya gini yah T_T
untuk menghibur hati..aku bilang aja ke dia....aku ngalah dech yang tua duluan yang muda belakangan....qiqiqqiqiqii...padahal mah....

doaku : mudah-mudahan aku cepet nyusul mereka membentu keluarga yang sakinah, mawaddah dan wa rohmah...dan mempunyai anak yang soleh dan soleha dan bisa mendidik anak menjadi al hafidz... aaammiiiinnn ya allah.... =D

Jumat, 19 Agustus 2011

percakapan dengan modem...

saya : hai modem kok kamu ngambek terus sih...betekan aku jadinya... =(

modem : biarin suka-suka donk...

saya : ah jangan gitu donk..aku butuh bantuanmu nih...mau berguru dengan mbah google tentang materi   mentoring besok..kalau kamu ngambek trus baik trus ngambek lagi yach berguruku dengan mbah google gak selesai selesai... T_T

modem : yakin cuma dengan mbah google doank???

saya : hehehe..gak papakan sambil menyelam minum air....sekalian donk buka2 FB,yahoo, dan blog...
modem : tapi kenyataannya kebanyakan chat di FB ma YM doank...hufff... sampe2 tujuan utama terbengkalai...

saya : ups...ketauan dech...iya dech maaf ...

modem : inget non bulan ramadhan....gunakan waktu tuk yang bermutu...inget target2 saat bulan sya'ban...
daripada buka2 FB lebih baik buka tuh alqur'annya..daripada baca status orang or baca chat orang lebih baik baca tuh al qur'annya...masya4wl..inget target 2 kali khatam...

saya : astaghfirullohal'adziim...lalai lagi....okeh dech kalau begitu..makasih yach dach ngambek modemku sayang.... love you dech... ;)

jia you ha....ramadhan tinggal 11 hari lagi...isi donk dengan kebaikan....inget target2 ramadhan 2011 ini...
love ramadhan...mudah2an aku merupakan salah satu orang yang beruntung dalam mengisi ramadhan...amin

buat spageti yuk!!!!!

bahan :
mie spageti
saos pedas
bawang bombay
bawang putih
mentega
wortel
jagung manis
tuna kaleng

yang ukurannya sekarepmu..heheheehehe...


cara buatnya :
didihkan air campur dengan mentega or minyak goreng dikit...
masukkan mie spageti...tunggu beberapa menit...pokoknya jangan sampe lodoh ya mienya...
setelah mienya masak tiriskan...


untuk saos siramnya :
bawang putih dipeprek lalu diiris2...
panaaskan wajan ditambah mentega secukupnya..
setelah mentega cair,masukkan bawang putih dan bawang bombay...
tunggu hingga wangi dan bawang putihnya matang...
parut wortel dengan parutan keju..jadi halus..
lalu masukkan parutan wortel dan jagung yang sudah di iris dai bonggolnya...
lalu masukan saos pedas plus tunanya...tambah garam sedikit aja..
dibolak balik tuh saos plus teman-temannya...
tunggu sampe matang....kira-kira 8 menitanlah...
sambil menunggu saos matang, siapkan mie dipiring
setelah saos matang, siram saosnya diatas mie..kalau suka pedes saat buat saos boleh ditambah irisan cabe merah...
dan mie spageti siap dihidangkan...hmmm...nyummy.....
sorry gak ada putunya hehehehehe...lom sempet diputu mie dah habis duluan..ckckckckckck...laper pa doyan ya.... =P


selamat mencoba di rumah....

Rabu, 17 Agustus 2011

gak jelas...T_T

sedih..sedih..sedih..
hati ini terasa sediiiihhhh sekali...
bingung kenapa bisa terasa sedih seperti ini...

merenungi...muhasabah diri
mengingat-ingat kenapa....

ternyata sedihnya hati ini karena banyak keinginan tujuan,cita-cita serta mimpi yang tidak memenuhi target...
tapi yang paling utama...impian, keinginan untuk membuat mama bahagiapun belum bisa kupenuhi...

ya Allah...aku malu
malu dengan bapakku yang telah bersamaMu..
aku teringat saat Bapakku meninggal..
dalam hati berjanji tidak akan membuat mama kekurangan apapun...
tapi kenyataannya ...
ya 4wl beri aku kekuatan, beri aku kemampuan untuk bisa membuat mama bahagia....senang

mama ku adalah sosok orang yang sangat hebat....
dia adalah seorang yang tangguh,pantang menyerah, senang berbagi,selalu bersyukur akan apapun..
gak pernah mengeluh...pokoknya wanita yang subhanallah ..wanita yang hebat....aku bangga terhadapnya...

dari aku kecil dia selalu rela berkorban....
beliau rela hidup susah untuk anak2nya...
aku merasa malu..aku merasa tak berguna....
sampai detik ini,aku belum juga membuat dia bahagia....
aku masih suka marah...kesel....
aku malu aku sedih....

ya 4wl bantu aku..kumohon dengan sangat bantu aku...
bantu aku supaya aku bisa membuat mama tidak kekurangan apapun...
bantu aku supaya aku bisa membuat mama bahagia..bantu aku supaya aku bisa mengajak mama umroh
hanya kepadaMu aku memohon dan meminta pertolongan....
amin....

Minggu, 14 Agustus 2011

itikaf tadabur alqur'an dilihat dari sisi numerik???apa itu???

kemarin sabtu,12 Agustus 2011..ada bukber di MUTIS...
biasalah, dibukber pasti ada tauziahnya menjelang maghrib..
dan isinya subhanallah dech bagi ku...hehehehe

isinya tantang :

Apa itu Itikaf???

Itikaf adalah mengurung diri di satu tempat. Mengurung diri disini,benar2 mengurung diri,cuma melakukan ibadah dan mencari ampunan dan pahala Allah semata tidak diselingi dengan ngobrol or ngerumpi. =P

kapan sich itikaf dilasanakan???

Rasulullah melakukan itikaf di bulan ramadhan yaitu pada 10 malam terakhir.
dalam itikafnya (kata ustadz), rosulullah itu gak pernah keluar dari masjid bahkan menyisir rambutpun cuma kepalanya aja yang keluar jendela.

jadi itikaf yang rosulullah contoh adaah 10 malam terakhir dan kontinue bukan cuma malam-malam ganjilnya doank...(salah dech aku selama ini =P)

Apa sich yang dilakukan saat itikaf ???
  • muhasabah diri ===> merenungi dan berfikir selama hidup sampai saat ini, apa saja dosa-dosa yang kita lakukan dan kebaikan-kebaikan yang kita lakukan. dan direnungi kira-kira antara dosa dan kebaikan mana yang merasa paling banyak.
  • tadabur Al-Qur'an, taadabur A-lQur'an itu ada 3 cara :
    • tadabur dari sisi bahasa dalam alqur'an (yaitu bahas arab )
    • tadabur dari sisi makna setiap ayat dalam alqur'an
    • dan yang baru baru ini ditemukan adalah tadabur dari sisi numerik.dan ini menarik sekali untuk aku.ternyata jumlah huruf setiap ayat dalam alqur'an adalah kelipatan 7.dari surat pertama sampai surat terakhir loh.dan itu kita buktikan secara brsama-sama.subhanallah. Dan satu lagi fakta yang ditemukan bilangan biner ternyata sudah digunakan dalam alqur'an.dan inipun kita buktikan secara-bersama-sama.subhanallah.
 Hukum itikaf untuk wanita

untuk wanita yang masih single (like me...T_T), jika ingin beritikaf yang pertama harus dipegang adalah iZin dari orangtua
kalau orangtua mengizinkan maka itikafnya sah dan mendapat pahala.

Sedangkan untuk wanita yang sudah bersuami,izin yang harus didapat adalah izin suami.

Jika tidak diizinkan suami ada 2 pendapat :
  • menurut imam safi'i, wanita yang bersuami lalu melakukan itikaf sedangkan dia tidak mendapatkan izin dari suaminya maka itikaf yang dilakukannya sah tapi berdosa.
  • sedangkan menurut imam maliki, wanita bersuami melakukan itikaf dan dia tidak mendapatkan izin dari suaminya maka itikafnya tidak sah dan juga berdosa.
Yang membatalkan itikaf :
  • melakukan hubungan suami istri
  • bercumbu 
  • pingsan
  • gila
  • dan keluar dari masjid untuk hal-hal yang gak penting

so, sekarang ini kan sudah ramadhan ke-14 jadi siapkan dirimu untuk melakukan itikaf.
Dalam beritikaf hindari kegiatan-kegiatan yang gak penting. seperti mengobrol dengan teman, atau keluar dari masjid melakukan sesuatu yang gak penting.
Bulan Ramadhan adalah bulan bonus yang diberikan Allah untuk umatnya, bulan dimana semua kebaikan akan mendapat pahala yang dilipat gandakan.jadi berlomba-lombalah mengisi bulan ramadhan ini dengan kegiatan yang bermanfaat. Serta perbanyaklah doa kepada Allah setiap waktu.supaya diaminkan oleh malaikat yang ada di bumi yang jumlahnya tuh melebihi jumlah batu kerikil di dunia.
semoga kita merupakan orang yang beruntung.... =D

Rabu, 02 Maret 2011

allah kan selalu bersamaku.... =)

sudah lama juga nih aku tak bercerita di blog ini...hmm..maklum dalam beberapa bulan ini 4wl sedang mengujiku...
saat bulan desember 2010, hati ini dilanda ketakutan..ketakutan yang sangat mendalam akan kematian dan ketakutan akan tahun 2011...
tapi alhamdulillah berkat bantuan 4wl aku bisa melewatinya dengan baik....aku tahu 4wl mengingatkan aku akan kematian karena allah ingin aku instropeksi diri, saat aku memuhasabah diri..aku mendata dan menilai semua prilakuku,dan menilai semua ibadah-ibadahku..dan masyaallah...ada ibadah-ibadah yang biasanya aku lakukan ternyata sudah terabaikan akibat kesibukan mengejar dunia...ya allah maafkan hamba yang lalai ini... dan terima kasih karena selalu cinta terhadap hamba....
setelah masalah ketakutan teratasi datang lagi sebuah problematika..ini berkaitan dengan jodoh...aku dijodohkan dengan seseorang yang umurnya dibawah aku  padahal aku termasuk yang belum bisa menerima orang yang lebih muda, karena aku takut keikhlasan didalam pengabdianku terhadap suamiku nanti, tapi ini bukan alasan yang sar'i untuk menolak seseorang, lagipula berita tentang perjodohan ini sudah terdengar keseluruh anggota keluarga besar padahal belum jelas kepastiannya..jika aku menolaknya pasti keluarga intiku akan mendapat cemooh karena aku....masyaallah.... =(
tapi berkat problematika cinta yang kuhadapi ini membuat aku lebih dekat dengan 4wl...sholat lail yang sudah jarang ku lakukan, kembali menjadi rutinitasku disepertiga malamku.... dan alhamdulillah semua keraguan terjawab sudah....akhirnya 4wl jualah yang memutuskan untuk tidak melanjutkan proses ini...subhanallah...ini bukti lagi bahwa allah selalu di sampingku =)
masalah cinta baru selesai datang masalah baru lagi ditempat kerjaan, dan ini terjawab kembali oleh allah, semua kecurigaanku terhadapnya, terbuka semua, bahkan aku dapat kabar ini dari beberapa rekan kerjaku....subhanallah 4wl benar-benar selalu menolong hambaNya yang meminta pertolongan kepadaNya...

Saat aku merasa tenang karena masalah-masalah yang mengganjal dihati ini selesai satu persatu, datang kembali sebuah keinginan yang mungkin fitrah untuk semua makhluk hidup didunia yang masih single...
yap ingin memiliki seseorang yang care,dan membimbingku lebih dekat lagi dengan Nya. yang mengingatkan aku disaat aku lalai, yang mengajakku dijalan dakwa, yang bisa menyempurnakan Dienku..yang bisa menyempurnakan setengah dari agamaku...
sampai suatu hari, seorang teman lama yang sudah lama banget tak bersua setelah menikah,bersilaturohim  ke rumah, Beliau memberi sebuah masukan untuk menarik imam dalam rumahku nanti supaya cepat datang,dan ini ku jalani...
doaku disetiap waktu adalah : "robbi habli zaujan sholihan"
mudah-mudahan allah menolongku untuk yang ini.... mudah-mudahan allah menjawab doaku ini cepat seperti doa-doaku sebelumnya...
Amin ya robbal alamin